Tinggalkan Facial Yang Menyiksa


Beberapa minggu terakhir saya bertanya kepada beberapa teman tentang facial. Sebagian besar dari mereka mengatakan takut facial, ada juga yang mengatakan jarang facial karena kurang mantep sama pijatan kapsternya. 

Wajar sekali bila mereka mengatakan hal itu, karena masih banyak salon kecantikan yang menggunakan pinset untuk berburu komedo. Sehingga ada efek nyeri karena sentuhan ujung pinset yang terasa sakit di permukaan wajah. Selain itu tidak menjamin juga perlakuan atas pinset tersebut sudah sesuai dengan prinsip aseptik. Hal ini yang menimbulkan ketakutan pelanggan facial, kawatirnya bisa tertular penyakit dari pinset yang digunakan.

Logika sederhananya pelanggan facial nggak pernah tahu siapa pelanggan sebelumnya dan nggak bisa memastikan pelanggan sebelumnya bebas dari penyakit menular. Andai saja kapter tidak melakukan prosedur aseptik dengan benar, maka sangat besar kemungkinan terjadi penularan penyakit melalui pinset tersebut. Yang awalnya niat ingin cantik, malah ketularan penyakit. 

Oleh sebab itu pelanggan facial sebaiknya benar-benar pintar memilih salon tempat perawatan wajah. Setidaknya pilih salon yang memiliki alat vacum untuk mengeksekusi komedo tanpa rasa sakit. Seperti Dianseno salon dan spa muslimah yang ada di Yogyakarta. 

Vacum komedo adalah semacam alat elektronik yang memiliki kemampuan memghisap komedo dari permukaan kulit wajah tanpa rasa sakit. Alat ini memiliki beberapa fungsi, sebagai spray facial, galvanik massage, dan high frequency. Perangkat ini digunakan dalam perawatan wajah ketika facial setelah dilakukan pemijatan merata dan pembukaan pori-pori kulit menggunakan uap hangat. Sedangkan pincet hanya digunakan seperlunya saja dengan memakai alkohol 70% sebagai desinfektan. 

Faktor pemijatan juga menjadi salah satu hal yang perlu diperhatikan. Pemijatan harus memperhatikan titik akupuntur di wajah dimana pada area tersebut biasanya menimbulkan stimulasi relaksasi. Begitu juga dengan teknik pemijatan, harus dilakukan secara profesional dipadukan dengan produk kecantikan yang cocok dengan wajah anda. Oleh karena itu sebelum facial, pastikan terlebih dahulu tersedianya produk kecantikan yang cocok untuk wajah anda. 

Jadi, tinggalkan facial yang menyiksa. Mulailah tampil cantik dengan perawatan wajah yang aman dan nyaman. Anda nggak perlu lagi takut untuk facial. Karena Dianseno salon dan spa muslimah Yogyakarta memahami kebutuhan perawatan wajah anda. 

Komentar

Posting Komentar

Terima kasih sudah menyempatkan mampir ke blog kami. Semoga bermanfaat.

Postingan populer dari blog ini